Jum'at, 26 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Produk Perawatan Kulit Halal Asal Malaysia Hadir di Indonesia

Posted by: 2198 viewer

Produk Perawatan Kulit Halal Asal Malaysia Hadir di Indonesia
Safi Indonesia

Pasar perawatan kulit di Indonesia kedatangan pemain baru yang sangat menarik. Safi, yang merupakan merek perawatan kulit (skincare) halal asal Malaysia meluncurkan rangkaian produknya hari ini (29/03) di Kota Kasablanka, Jakarta. Safi telah mendapatkan sertifikat halal dari JAKIM (Jabatan Kemajuan Islam Malaysia) dan MUI (Majelis Ulama Indonesia).

Regional Managing Director  Wipro Unza Kumar Chander mengatakan, sebelum masuk pasar Indonesia, Safi telah melakukan penelitian kepada konsumen Indonesia selama 2 tahun. Hasilnya dilakukan beberapa penyesuaian untuk produk yang bakal dipasarkan di Indonesia.

“Berdasarkan dua tahun penelitan pada konsumen Indonesia, kami melakukan beberapa penyesuaian untuk produk ini di Indonesia. Kami berharap Safi bisa menjadi pilihan produk perawatan kulit halal yang paling disukai, baik di Indonesia maupun di dunia. Karena saat ini pun, Safi juga diluncurkan di beberapa negara di Timur Tengah,” kata Kumar Chander.

IKLAN INFOBRAND.ID

Rangkaian produk Safi dibuat oleh Safi Research Institute, yang merupakan lembaga penelitian perawatan kulit halal pertama dan terbesar. Fasilitas penelitian ini berlokasi di Subang, Malaysia yang berisikan lebih dari 100 ilmuwan dan peneliti yang berdedikasi untuk menciptakan berbagai produk perawatan kulit halal yang tidak hanya alami, namun juga teruji dan efektif.

Produk Safi memadukan kekayaan warisan alam dengan teknologi modern, sehingga tercipta  produk-produk perawatan kulit yang halal dan efektif. Misalnya saja rangkaian produk White Expert, di mana para peneliti berhasil memadukan manfaat dan kekuatan Habbatus Sauda dengan teknologi modern Oxywhite. Atau, produk Age Defy, di mana Safi menggunakan bahan dasar emas dan memadukannya dengan teknologi yang efektif menyalurkan partikel emas ukuran nano menyatu dengan protein sutra (silk protein) alami.

Kumar Chander berharap produk Safi dapat diterima masyarakat Indonesia dengan baik dan sukses, sehingga ke depannya bisa membuat pabrik baru di Indonesia, untuk menambah pabrik yang sudah ada saat ini di Salatiga.

Pada peluncuran perdana di Jakarta ini, Anda dapat mencoba dan mendapatkan penawaran berbagai rangkaian produk Safi, tepatnya di Atrium Mall Kota Kasablanka. Safi saat ini sudah tersedia di Guardian, Watson, dan pusat penjualan kosmetika lainnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi

Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kegiatan corporate social responsibility (CSR) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) tahun ini akan fokus pada pengentasan gizi...


PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut

PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Timah Tbk menyerahkan 3.000 ekor bibit kakap putih kepada warga Desa Sawang Laut Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau,...


Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi Qualcomm secara resmi merilis dan mengumumkan chip terbaru mereka bernama Snapdrgon X Plus untuk berperfo...


Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun

Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Catur Budi Harto menyampaikan bahwa pembiayaan kredit untuk...