Senin, 29 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Pupuk Indonesia Tingkatkan Produktivitas Pertanian Lewat Program Agro Solution

Posted by: 1906 viewer

Pupuk Indonesia Tingkatkan Produktivitas Pertanian Lewat Program Agro Solution
dok. Pupuk Indonesia

JAKARTA, INFOBRAND.ID - PT Pupuk Indonesia (Persero) secara resmi mencanangkan program Agro Solution di seluruh produsen pupuk yang tergabung dalam Pupuk Indonesia Grup. Inovasi program Agro Solution ini siap diimplementasikan di seluruh wilayah di Indonesia, dalam rangka memajukan sektor pertanian Indonesia menuju era pertanian modern dan berkelanjutan. Sekaligus sebagai langkah nyata Perseroan mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani melalui peningkatan produktivitas pertanian.

Program ini resmi diluncurkan Direktur Utama Pupuk Indonesia Bakir Pasaman dalam kegiatan Pencanangan Program Pupuk Indonesia Grup dan Panen Agro Solution PT Pupuk Kaltim di Jember pada Kamis (5/11). Hadir pula dalam acara ini jajaran direksi Pupuk Indonesia Grup.

Bakir Pasaman menjelaskan, Agro Solution adalah program pendampingan intensif kepada petani dan budidaya pertanian berkelanjutan, serta melibatkan rantai pasok. “Tujuan dari Agro Solution adalah membantu meningkatkan produktivitas pertanian. Bila produktivitas meningkat dan kemudian dapat dipasarkan dengan harga yang bagus, maka pendapatan petani juga akan meningkat dan pada akhirnya kesejahteraan petani juga akan semakin baik," kata Bakir seperti dikutip dari laman resminya, Jumat (6/11).

IKLAN INFOBRAND.ID

Ia berharap, program ini pun dapat mengurangi ketergantungan petani terhadap pupuk subsidi, karena penerapan Agro Solution memanfaatkan pupuk non subsidi. 

Langkah-langkah yang dilakukan dalam program Agro Solution, antara lain adalah mengkoordinir petani-petani, memberikan supervisi dan bimbingan teknis untuk membantu petani melakukan budidaya pertanian dengan tepat, Membantu memberikan akses terhadap permodalan, baik lewat bank ataupun lembaga lainnya. Selain itu, perusahaan juga membantu menyediakan agro input yang berkualitas seperti pupuk, benih dan pestisida. Lewat program ini pula, Pupuk Indonesia Grup mendorong optimalisasi pemanfaatan mekanisasi dan digitalisasi pertanian. 

“Kami juga berkoordinasi dan bersinergi dengan Pemerintah Daerah. Dan yang terpenting, adalah membantu petani memperoleh akses terhadap offtaker atau pembeli hasil panen. Selain itu, petani juga mendapat akses terhadap asuransi bila terjadi gagal panen," imbuhnya. 

Pupuk Indonesia mencanangkan untuk menjalankan Program Agro Solution ini secara nasional, dan akan dilaksanakan oleh para produsen pupuk di Pupuk Indonesia Grup. "Target kami, di tahun 2021, program ini bisa banyak menjangkau lahan pertanian di Indonesia," tegasnya.

Direktur Utama Pupuk Kaltim, Rahmad Pribadi menambahkan, di Kabupaten Jember, Melalui Agro-Solution, terbukti produktifitas dan keuntungan petani dapat meningkat. 

IKLAN INFOBRAND.ID

“Kami optimis Agro-Solution dapat terus meningkatkan produktifitas petani yang pada akhirnya akan berimplikasi langsung terhadap peningkatan pendapatan dan kesejahteraan petani,” kata Rahmad.

Dalam acara pencanangan di Jember hari ini, dilakukan juga penandatanganan Nota Kesepahaman (MOU) antara Pupuk Indonesia dengan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau Bank BNI tentang sinergi dalam pemberdayaan pertanian serta pemberian akses permodalan bagi Petani Indonesia melalui program Agro Solution. Kemudian Pupuk Indonesia dan Pupuk Kaltim juga menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa bantuan pupuk Urea dan NPK masing-masing sebanyak 1 ton kepada petani Agro-Solution di kabupaten Jember.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


1700 Peserta Meriahkan Fun Walk 30 Tahun Dekkson

1700 Peserta Meriahkan Fun Walk 30 Tahun Dekkson
INFOBRAND.ID - Memperingati ulang tahun ke-30, Dekkson, merek terkemuka dan produsen kunci pintu berkualitas di Indonesia, menggelar Fun Walk dalam ke...


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...


Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024

Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Bank DKI berkolaborasi bersama komunitas Mini 4WD dalam pergelaran Indonesia Mini 4WD Championship 2024 yang diselenggarakan d...


Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang

Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Indonesia Diecast Expo (IDEX) akan kembali digelar kegiatan acara untuk para pencinta diecast melalui gelaran Indonesia Diecas...