Senin, 06 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Sediakan Dosis Vaksin Lebih Dari 2000, AXA Mandiri : Kami Dukung Upaya Pemerintah Bentuk Herd Immunity

Posted by: 1586 viewer

Sediakan Dosis Vaksin Lebih Dari 2000, AXA Mandiri : Kami Dukung Upaya Pemerintah Bentuk Herd Immunity
Vaksinasi AXA Mandiri kepada Karyawan dan Keluarganya

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Tahun ini, selain mengadakan vaksinasi di Bali, AXA Mandiri bersama AXA juga menggelar kegiatan vaksinasi bagi karyawan dan keluarganya serta mitra bisnis pada 2 Juli 2021 lalu. Hal ini untuk mendukung program percepatan vaksin di Indonesia pada bulan Juli sesuai dengan anjuran pemerintah.

Dalam kegiatan ini, dihadiri oleh Presiden Komisaris AXA Mandiri Financial Services, Julien Steimer, ia mengungkapkan "Sebanyak lebih dari 2.000 dosis vaksin di bawah program Vaksin Gotong Royong siap diberikan kepada karyawan dan keluarganya, serta mitra bisnis selama dua hari,' katanya.

Selanjutnya, program vaksinasi lain pun juga telah dilakukan kepada nasabah AXA Mandiri dan AXA di Jakarta. Pada 25 dan 26 Juni lalu, AXA Mandiri bersama Bank Mandiri dan Mandiri InHealth juga menyelenggarakan sentra vaksinasi bagi masyarakat umum di Denpasar yang diikuti oleh hampir 2.000 warga Bali.

IKLAN INFOBRAND.ID

"Hal ini untuk mendukung program pemerintah Bali Bangkit sehingga mempercepat pemulihan ekonomi khususnya di sektor pariwisata yang terdampak pandemi Covid-19," terangnya.

Ia juga menambahkan, program vaksinasi ini merupakan komitmen dan wujud nyata dari perusahaan untuk mendukung upaya pemerintah mempercepat tercapainya kekebalan kelompok (herd immunity) guna melawan Covid-19.

"Dengan semangat #KnowYouCan dalam melayani masyarakat, kami sangat yakin Indonesia akan bebas dari Covid-19 dan perekonomian nasional dapat segera pulih," tutupnya.

Perlu diketahui, selama pandemi AXA Mandiri juga telah menjalankan berbagai inisiatif CSR yang menitikberatkan fokusnya pada perlindungan kesehatan, serta inklusi sosial dan ekonomi. Di antaranya adalah bersama grup Bank Mandiri, AXA Mandiri menjalankan program “Mandiri Cinta Indonesia” dengan mendistribusikan sembako kepada kelompok masyarakat rentan serta bantuan tunai kepada pekerja sektor informal.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Melalui ONEX BSS, KYMCO Buka Peluang Kerja Sama Penyediaan Layanan Penukaran Baterai

Melalui ONEX BSS, KYMCO Buka Peluang Kerja Sama Penyediaan Layanan Penukaran Baterai
INFOBRAND.ID, JAKARTA - KYMCO membuka peluang kerja sama dalam penyediaan layanan penukaran maupun penyewaan baterai untuk kendaraan listrik bagi pela...


Pantang Menyerah, BNI Apresiasi Semangat Tim Thomas dan Uber Indonesia

Pantang Menyerah, BNI Apresiasi Semangat Tim Thomas dan Uber Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI selaku sponsor resmi mengapresiasi semangat pantang menyerah yang telah ditunj...


Perkenalkan LISSA, Solusi AI Berkelanjutan dari Lenovo

Perkenalkan LISSA, Solusi AI Berkelanjutan dari Lenovo
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Lenovo membuka awal Mei 2024 dengan mengenalkan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) bernama LISSA sebagai solu...


Sunra Mulai Pembangunan Pabrik Sepeda Motor Listrik Terbesar di Jateng

Sunra Mulai Pembangunan Pabrik Sepeda Motor Listrik Terbesar di Jateng
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Sunra Asia Pasific Hi-Tech (Sunra Indonesia) membangun pabrik sepeda motor listrik terbesar di Kawasan Industri Kendal, Jaw...