Kamis, 03 Oktober 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Suzuki Buka Program Berkelanjutan “Product Quality Update”

Posted by: 1556 viewer

Suzuki Buka Program Berkelanjutan “Product Quality Update”
Suzuki Jimny

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) terhadap pelanggan, Suzuki menggelar program berkelanjutan “Product Quality Update”.

Program ini untuk memperbaiki kendaraan yang diduga memiliki potensi masalah demi memastikan keselamatan pelanggan. Kali ini, Suzuki akan melakukan perbaikan kualitas produk terhadap model Jimny yang dijual di Indonesia.

Suzuki akan menggelar recall campaign terhadap 21 unit Jimny bertransmisi otomatis (Automatic Transmission/AT) yang berpotensi mengalami masalah perembesan oli dan dapat menyebabkan mobil tidak bisa dijalankan hingga mengancam keselamatan, sehingga harus dilakukan perbaikan. Ke-21 unit Jimny tersebut diproduksi dari rentang waktu bulan Mei hingga Juni 2021.

IKLAN INFOBRAND.ID

Dijelaskan Hariadi, Asst. to Service Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales, pada konferensi pers yang digelar hari ini (17/9) secara virtual, terjadinya rembesan oli diduga karena adanya kesalahan saat perakitan yang menyebabkan oil seal terlipat. “Setelah dilakukan pengecekan secara menyeluruh, kami menemukan potensi perembesan oli yang disebabkan posisi oil seal terlipat saat perakitan. Untuk itu, kami harus melakukan penarikan kembali beberapa unit Jimny untuk dilakukan perbaikan segera demi keselamatan konsumen,” urainya.

Selama proses pengecekan, teknisi Suzuki akan membongkar transmisi untuk memastikan apakah terdapat perubahan bentuk atau perembesan. Jika ada, maka akan dilakukan penggantian Automatic Transmission Set. Namun, jika tidak ditemukan perubahan bentuk atau perembesan, teknisi hanya akan mengganti komponen washer set saat pemasangan kembali transmisi karena komponen tersebut merupakan non-reusable part.

Selain recall campaign, Suzuki juga menggelar service campaign untuk salah satu produknya, Jimny. Kampanye ini menyasar unit Jimny yang memerlukan perbaikan pada bagian door harness. Total terdapat 1.540 unit Jimny yang termasuk ke dalam kegiatan tersebut, yang terdiri dari 150 unit bertransmisi manual dan 1.390 bertansmisi otomatis. Seluruh unit Jimny tersebut diproduksi pada periode bulan Mei 2018 hingga Desember 2020.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Manjakan Peserta, Garda Medika Hadirkan Inovasi Express Discharge

Manjakan Peserta, Garda Medika Hadirkan Inovasi Express Discharge
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Lebih dari satu dekade, Garda Medika, produk asuransi kesehatan khusus untuk segmen korporasi dari Asuransi Astra telah melaya...


FLEI Business Show 2024: Tawarkan Inovasi & Solusi Bisnis Terkini

FLEI Business Show 2024: Tawarkan Inovasi & Solusi Bisnis Terkini
FRANCHISEGLOBAL.COM-FLEI Business Show 2024 menjadi sorotan utama bagi pelaku bisnis yang ingin mendapatkan wawasan dan solusi inovatif. Acara ini dia...


Allpack Indonesia 2024: Pameran Internasional Industri Kemasan & Percetakan Segera di Gelar!

Allpack Indonesia 2024: Pameran Internasional Industri Kemasan & Percetakan Segera di Gelar!
INFOBRAND.ID-Pameran Allpack Indonesia 2024 akan segera digelar, menjadi ajang penting bagi pelaku industri kemasan dan percetakan. Acara ini bertujua...


Dorong Transisi Energi, Pertamina Group Siapkan Ekosistem Bioetanol

Dorong Transisi Energi, Pertamina Group Siapkan Ekosistem Bioetanol
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Pertamina Group menyiapkan ekosistem bioetanol untuk mendukung transisi energi dengan mengurangi ketergantungan pada bahan bak...