Kamis, 02 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

BCA Syariah Hadir di BCA EXPO 2023, Tawarkan Ragam Pembiayaan Konsumer yang Kompetitif

Posted by: 1022 viewer

BCA Syariah Hadir di BCA EXPO 2023, Tawarkan Ragam Pembiayaan Konsumer yang Kompetitif
Pembiayaan Konsumer Syariah - Direktur BCA Syariah Pranata (Kiri) dan Presiden Direktur BCA Syariah Yuli Melati Suryaningrum (kanan) Berbincang dengan Nasabah saat pembukaan rekening online

INFOBRAND.ID - PT. Bank BCA Syariah (BCA Syariah) hadir di BCA EXPO 2023 yang diselenggarakan mulai 8 hingga 10 September 2023 di ICE BSD, Kab. Tangerang. BCA EXPO 2023 juga diselenggarakan secara online mulai 8 September - 8 Oktober 2023. 

Pada gelaran BCA EXPO 2023 kali ini, BCA Syariah menghadirkan ragam promo produk pembiayaan konsumer BCA Syariah KPR iB, KKB iB dan Emas. Presiden Direktur BCA Syariah, Yuli Melati Suryaningrum mengatakan, “Kehadiran BCA Syariah di BCA Expo merupakan bagian dari sinergi pemasaran bersama BCA dan BCA Syariah untuk meningkatkan awareness dan penyaluran pembiayaan konsumer”. 

Sampai dengan semester 1 - 2023, pembiayaan konsumer BCA Syariah tumbuh positif sebesar 98,5% secara tahunan (YoY) atau mencapai Rp579 miliar. Pembiayaan konsumer tumbuh paling pesat dibandingkan pembiayaan pada segmen lainnya.  Pertumbuhan pembiayaan konsumer didukung oleh meningkatnya pembiayaan KPR iB yang mencapai 150% YoY dan Emas yang tumbuh mencapai 64,7% Yoy. 

IKLAN INFOBRAND.ID

BCA Syariah menghadirkan serangkaian promo menarik antara lain promo #JadiPasti, yakni promo untuk fasilitas pembiayaan kepemilikan rumah berdasarkan akad jual beli (murabahah) untuk rumah ready stock atau inden melalui developer yang sudah bekerja sama dengan BCA Syariah yang memberikan kepastian angsuran hingga 10 tahun dengan margin yang kompetitif setara dengan 7,25%.

KPR iB BCA Syariah juga menawarkan layanan KPR iB Take Over dan KPR iB Refinancing yang dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan pembiayaan konsumtif nasabah dengan jaminan rumah tinggal atau ruko. 

“Kepastian angsuran merupakan salah satu kelebihan dari pembiayaan KPR iB kami. Dengan kondisi ekonomi yang mulai stabil dan meningkatnya daya beli masyarakat kami berharap kehadiran BCA Syariah di BCA EXPO dapat menjadi solusi pembiayaan rumah, mobil dan investasi emas syariah,” Yuli menambahkan. 

Tak hanya itu, BCA Syariah menghadirkan solusi pembiayaan kendaraan mobil, KKB iB dengan kepastian angsuran hingga 8 tahun dengan margin fleksibel setara 3,13% hingga 4,13%. Untuk kebutuhan investasi nasabah, BCA Syariah menawarkan pembiayaan Emas iB dengan akad jual beli (murabahah) untuk kepemilikan logam mulia Antam mulai dari 10 gram dengan angsuran pasti mulai 1 hingga 5 tahun. Nasabah bisa berinvestasi logam mulia dengan angsuran mulai dari Rp100 ribuan saja. 

“Pembiayaan Emas iB merupakan produk unik dari Bank Syariah yang tidak dimiliki oleh bank konvensional. Kehadiran kami di BCA Expo 2023 juga sebagai bagian upaya kami untuk mengedukasi keunggulan produk perbankan syariah yang tak kalah bersaing dengan produk perbankan lainnya.”, kata Yuli. 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Danone Indonesia meraih tiga penghargaan pada ajang The 16th Annual Global CSR & ESG Summit & Awards yang diselenggara...


Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID

Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID
INFOBRAND.ID, JAKARTA – Seiring gaya hidup sehat saat ini, mengonsumsi multivitamin atau suplemen makanan diperlukan guna mencukupi kebutuhan vi...


OCTO Clicks CIMB Niaga Syariah Peroleh Top Innovation Choice Award 2024

OCTO Clicks CIMB Niaga Syariah Peroleh Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Tingginya minat masyarakat Indonesia untuk menunaikan rukun Islam yang kelima yakni beribadah haji ke Mekkah begitu tinggi, me...


Inovasi Layar Lengkung, ITEL S23 Sabet Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024

Inovasi Layar Lengkung, ITEL S23 Sabet Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di tengah persaingan smartphone yang semakin sengit, produsen dituntut untuk terus menghadirkan produk inovatif agar dapat mer...