Kamis, 02 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Peran Aktif TopKarir Dalam Menyiapkan Tenaga Kerja Muda Indonesia

Posted by: 2308 viewer

Peran Aktif TopKarir Dalam Menyiapkan Tenaga Kerja Muda Indonesia
TopKarir

PT Top Karir Indonesia terus berupaya untuk hadir memenuhi kebutuhan dan keinginan para pencari kerja. Melalui portal karir yang disediakannya, TopKarir siap salurkan tenaga kerja muda ke berbagai bidang yang dituju sesuai dengan keinginannya.

Memiliki tagline ‘Portal Karir Kaum Muda Indonesia’ membuat TopKarir kian serius untuk mewadahi sekaligus menyalurkan keinginan pencari kerja, terutama anak muda berusia 18-29 tahun. Tak tanggung-tangung TopKarir menggandeng Pemerintah untuk mengurangi angka pengangguran.

Bayu Janitra Wirjoatmodjo selaku CEO & Co-Founder PT Top Karir Indonesia meyakini bahwa mengatasi masalah pengangguran tidak bisa dilakukan oleh Pemerintah sendirian, melainkan stakeholder juga harus turut berperan, oleh sebab itu, TopKarir.com hadir untuk mewadahi sekaligus menyalurkan keinginan pencari kerja dengan menghadirkan lima pilar pengembangan karir yang meliputi informasi magang, lowongan pekerjaan, pelatihan dan sertifikasi, beasiswa, tips karir dan kewirausahaan.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Kami hadir untuk membantu para pencari kerja menemukan impiannya. Terlebih menghadapi tantangan revolusi industri 4.0. Saat ini TopKarir telah mencapai hasil yang cukup signifikan dalam waktu yang relatif singkat. Berdasarkan data yang diperoleh, TopKarir berhasil diakses satu juta pencari kerja, menyediakan 17.474 iklan lowongan kerja dan 8000 Perusahaan,” ujar Bayu, Selasa (13/11/2018) di Auditorium, Kementerian Koperasi dan UKM.

Sementara itu, Pemerintah menyambut positif apa yang dilakukan TopKarir dalam memberikan kabar terkait lowongan pekerjaan.  Harianto selaku Asisten Deputi Pengembangan Peran Serta Masyarakat Kementerian Koperasi dan UKM mengatakan bahwa mendukung seluruh kegiatan, terutama dalam hal pengembangan usaha baru.

“Apapun wujudnya, Kemenkop UKM menyambut hangat dan mengapresiasi apa yang telah dilakukan TopKarir. Ini adalah salah satu bentuk pengembangan usaha baru. Kami terus mendorong wirausaha baru khususnya kami harapkan lahir dari anak muda,” ujar Harianto.

Terkait era digitalisasi, Harianto berharap anak muda mampu mengikuti kemajuan teknologi yang ada. Menurutnya teknologi dapat mempermudah ataupun membantu dalam menjalankan kegiatan setiap harinya.

“Kita harus memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan produktivitas. Itu yang harus dilakukan diera digital seperti saat ini,” pungkasnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

PT Top Karir Indonesia adalah pemilik resmi situs www.topkarir.com yang berdiri pada pertengahan tahun 2015. Situsnya resmi beroperasi pada bulan Mei 2016. Kini ada lebih dari 8000 perusahaan (employer) yang telah menggunakan layanan TopKarir dan satu juta database pencari kerja muda (job seeker).

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID

Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID
INFOBRAND.ID, JAKARTA – Seiring gaya hidup sehat saat ini, mengonsumsi multivitamin atau suplemen makanan diperlukan guna mencukupi kebutuhan vi...


OCTO Clicks CIMB Niaga Syariah Peroleh Top Innovation Choice Award 2024

OCTO Clicks CIMB Niaga Syariah Peroleh Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Tingginya minat masyarakat Indonesia untuk menunaikan rukun Islam yang kelima yakni beribadah haji ke Mekkah begitu tinggi, me...


Inovasi Layar Lengkung, ITEL S23 Sabet Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024

Inovasi Layar Lengkung, ITEL S23 Sabet Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di tengah persaingan smartphone yang semakin sengit, produsen dituntut untuk terus menghadirkan produk inovatif agar dapat mer...


Ini Jajaran Peraih Top Innovation Choice Award dan Penghargaan Pertama Di Indonesia 2024

Ini Jajaran Peraih Top Innovation Choice Award dan Penghargaan Pertama Di Indonesia 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA – Dunia bisnis yang berubah secara cepat, menjadikan inovasi sebagai landasan utama untuk memanjakan konsumen dan membentu...