Senin, 29 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Pertamina Tingkatkan Penyaluran Avtur di 12 Embarkasi Haji

Posted by: 1910 viewer

Pertamina Tingkatkan Penyaluran Avtur di 12 Embarkasi Haji
Pertamina Indonesia

PT. Pertamina (Persero) meningkatkan penyaluran Avtur di 12 embarkasi haji demi memastikan pasokan Avtur cukup untuk penerbangan keberangkatan jamaah yang dimulai pada 17 Juli 2018. Rata-rata penyaluran Avtur harian nasional pada bulan Juli meningkat sebesar 8,5% dari 15 KL/hari menjadi sekitar 16,9 KL/hari.

Peningkatan juga dilakukan pada bulan Agustus sebesar 6% dari rata-rata penyaluran Avtur Harian Nasional 15 KL/Hari menjadi 16,5KL/Hari, dan pada bulan September peningkatannya sebesar 4,8% dari rata-rata harian 15,6 KL/Hari diproyeksikan menjadi 16 KL/Hari.

Vice President Corporate Communication Pertamina Adiatma Sardjito, mengungkapkan, Pertamina akan terus mengawal peningkatan konsumsi Avtur selama musim haji tahun 2018, sehingga kebutuhan avtur di semua embarkasi dapat terpenuhi dengan baik.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Penyaluran Avtur selama musim haji akan diberikan perhatian khusus, agar masyarakat yang ingin berangkat ke tanah suci dapat terbang dengan lancar, aman dan nyaman,” ujar Adiatma.

Adiatma menjelaskan ada 12 embarkasi haji di Indonesia yang akan menjadi titik penyaluran avtur, yakni Bandara Kuala Namu Medan Sumatera Utara (KNO), Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II (PLM),Bandara Internasional Soekarno Hatta Cengkareng (CGK), Bandara Juanda Surabaya ( SUB), Bandara Hasanudin Makassar (UPG), Bandara Sepinggan Balikpapan (BPN), Bandara Minangkabau, Padang (PDG), Bandara Hang Nadim, Batam (BTH), Bandara Solo, Adi Soemarmo (SOC), Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin (BDJ), Bandara Sultan Iskandar Muda, Banda Aceh (BTJ) danBandara Lombok Praya, Lombok (LOP).


Demi kelancaran ibadah haji, Pertamina membuka pengaduan layanan 24 jam bagi masyarakat ingin menyampaikan masukan, saran maupun keluhan melalui contact center Pertamina di nomor telepon 1-500-000 atau melalui email pcc@pertamina.com.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Peluncuran FLEI Edisi ke 22: Tampil dengan Logo dan Tagline Terbaru

Peluncuran FLEI Edisi ke 22: Tampil dengan Logo dan Tagline Terbaru
INFOBRAND.ID-Franchise & License Expo Indonesia, FLEI EXPO 2024 edisi ke-22 akan kembali digelar pada 10-12 Mei 2024 di JIEXPO Kemayoran, Hall D2,...


Untuk Ke 3 Kali-nya Tekiro Mechanic Competition 2024 Kembali di Gelar

Untuk Ke 3 Kali-nya Tekiro Mechanic Competition 2024 Kembali di Gelar
INFOBRAND.ID-Semifinal dan Final Tekiro Mechanic Competition 2024 untuk para siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Pulau&...


1700 Peserta Meriahkan Fun Walk 30 Tahun Dekkson

1700 Peserta Meriahkan Fun Walk 30 Tahun Dekkson
INFOBRAND.ID - Memperingati ulang tahun ke-30, Dekkson, merek terkemuka dan produsen kunci pintu berkualitas di Indonesia, menggelar Fun Walk dalam ke...


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...