Senin, 29 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Yokohama Luncurkan Dua Ban Baru, Seperti Apa Performanya?

Posted by: 1516 viewer

PT YHI Indonesia, Sole Distributor ban merek Yokohama di Indonesia, meluncurkan dua ban sekaligus yakni BluEarth-GT AE51 dan Geolandar CV G058 Senin, 16 November 2020. Perusahaan mengklaim kedua ban yang mengusung teknologi asal Jepang ini menawarkan berbagai keunggulan dalam hal performa berkendara di berbagai permukaan jalan dan juga kenyamanan.

Yokohama Luncurkan Dua Ban Baru, Seperti Apa Performanya?
Launching Yokohama BluEarth-GT AE51 dan Geolandar CV G058, Selasa (17/11/2020) di Jakarta.

Jakarta, INFOBRAND.ID - PT YHI Indonesia, Sole Distributor ban merek Yokohama di Indonesia, meluncurkan dua ban sekaligus yakni BluEarth-GT AE51 dan Geolandar CV G058. Perusahaan mengklaim kedua ban yang mengusung teknologi asal Jepang ini menawarkan berbagai keunggulan dalam hal performa berkendara di berbagai permukaan jalan dan juga kenyamanan.

Eka Satria, Deputy General Manager PT YHI Indonesia, mengatakan bahwa ban Yokohama BluEarth-GT AE51 adalah ban untuk mendukung kebutuhan mobil Grand Touring perjalanan jarak jauh, juga untuk pemakaian harian di perkotaan.

“Sementara Yokohama Geolandar CV G058 ditujukan untuk mobil-mobil kelas Mid-Size dan Crossover SUV yang membutuhkan ban untuk performa terbaik di berbagai kondisi jalan," jelas Eka.

IKLAN INFOBRAND.ID

Yokohama BluEarth-GT AE51

BluEarth-GT AE51 adalah penerus dari BluEarth-A AE50. Hadir pertama kali di Jepang pada 2019 sebagai ban dengan keunggulan efisiensi bahan bakar, BluEarth-GT AE51 dikembangkan bagi mereka yang menginginkan ban dengan performa andal tanpa mengurangi kenyamanan.

Ban ini dirancang untuk memberikan performa terbaik di berbagai kondisi, termasuk kestabilan, kenyamanan berkendara dan ramah lingkungan. Nama GT adalah singkatan dari Grand Touring, diasosiasikan mengakomodasi perjalanan jauh. Karenanya, ban ini dirancang untuk memberikan performa stabil dan kuat.

Ban BluEarth-GT AE51 memiliki pola telapak asimetris (Asymmetric Pattern) yang dikembangkan secara khusus sehingga mampu menyuguhkan pengendaraan nyaman di sisi dalam sekaligus pengendalian hebat di sisi luarnya.

Selain itu, tiga garis di bagian tengah (Triple Centre Rib) memastikan stabilitas pada kecepatan tinggi, dan alur garis menyerupai petir (Lightning Grooves) berkemampuan meningkatkan traksi hingga ke tepi alur, sehingga kemampuannya di permukaan basah istimewa. Sementara guratan potongan pisau (Blade Cut Sipes), memberikan efek "rigid" untuk peningkatan kestabilan berkendara.

IKLAN INFOBRAND.ID

Untuk efisiensi bahan bakar telah berhasil ditingkatkan, berkat penggunaan compound telapak dua-lapis terkini, bermampuan menekan kehilangan energi akibat panas yang dihasilkan, profil samping mampu mengurangi distorsi, serta desain bahu dengan relung kecil untuk memfasilitasi pembuangan panas.

Yokohama BluEarth-GT AE51 diproduksi dalam 66 ukuran, mulai ring 14 hingga ring 19. Di Indonesia, ban ini akan dijual dengan banderol Rp1 jutaan.

Yokohama Geolandar CV G058

Geolandar CV G058 penerus ban Geolandar SUV G055 yang pertama kali diluncurkan pada 2012. Model ini memiliki pola telapak ban Geolandar CV G058 menampilkan beberapa alur khas (sipe-based pattern - A) milik Yokohama, yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi.

Pola telapak ini menggabungkan beberapa teknologi Yokohama yang dapat meningkatkan performa keseluruhan, seperti: sipes kombinasi 2D / 3D (B) untuk meningkatkan daya tahan ban terhadap keausan yang tidak rata sekaligus meningkatkan traksi di jalan yang basah dan bahkan jika menemui jalanan tertutup salju.

IKLAN INFOBRAND.ID

Penggunaan empat alur kombinasi di bagian tengah telapak (C) juga dapat lebih meningkatkan traksi sekaligus mencegah gejala hydroplaning. Selanjutnya penggunaan variasi lima pola telapak juga dapat memangkas kebisingan.

Geolandar CV G058 memiliki 43 ukuran mulai ring 15 hingga ring 20. Di Indonesia, ban ini akan dijual dengan banderol mulai Rp2 jutaan.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Peluncuran FLEI Edisi ke 22: Tampil dengan Logo dan Tagline Terbaru

Peluncuran FLEI Edisi ke 22: Tampil dengan Logo dan Tagline Terbaru
INFOBRAND.ID-Franchise & License Expo Indonesia, FLEI EXPO 2024 edisi ke-22 akan kembali digelar pada 10-12 Mei 2024 di JIEXPO Kemayoran, Hall D2,...


Untuk Ke 3 Kali-nya Tekiro Mechanic Competition 2024 Kembali di Gelar

Untuk Ke 3 Kali-nya Tekiro Mechanic Competition 2024 Kembali di Gelar
INFOBRAND.ID-Semifinal dan Final Tekiro Mechanic Competition 2024 untuk para siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Pulau&...


1700 Peserta Meriahkan Fun Walk 30 Tahun Dekkson

1700 Peserta Meriahkan Fun Walk 30 Tahun Dekkson
INFOBRAND.ID - Memperingati ulang tahun ke-30, Dekkson, merek terkemuka dan produsen kunci pintu berkualitas di Indonesia, menggelar Fun Walk dalam ke...


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...