Selasa, 07 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Standard Chartered Fasilitasi Diskusi Tren Teknologi untuk Pembayaran melalui ASEAN Banker’s Conference 2018

Posted by: 2363 viewer

Standard Chartered Fasilitasi Diskusi Tren Teknologi untuk Pembayaran melalui ASEAN Banker’s Conference 2018
standard Chartered Bank

 

Standard Chartered Bank untuk ketiga kalinya menyelenggarakan ASEAN Banker’s Conference 2018 di Jakarta, 3-4 Mei 2018.

Dihadiri oleh sekitar 80 peserta dari 42 perbankan koresponden dari negara-negara ASEAN dan mengusung tema “Embracing Technology, Enhancing Partnerships”, forum ini memberikan peluang bagi para bankir di kawasan untuk mendiskusikan teknologi terkini dalam mekanisme pembayaran dan bagaimana peranannya dapat mendorong manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.

IKLAN INFOBRAND.ID

Rino Donosepoetro, Chief Executive Officer, Standard Chartered Bank Indonesia, mengatakan, “Sebagai satu-satunya bank yang hadir di 10 negara ASEAN, kami sangat bangga dapat berperan aktif dalam memfasilitasi diskusi seputar tren terbaru dalam teknologi pembayaran untuk meningkatkan kesadaran industri perbankan – serta bagaimana hal ini dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat”.

Rino lebih lanjut menambahkan bahwa ini adalah ketiga kalinya Bank menyelenggarakan acara ini setelah keberhasilannya di Bangkok dan Kuala Lumpur pada tahun 2016 dan 2017. “Inisiatif ini semakin mempertegas komitmen kami bahwa klien merupakan prioritas utama Bank; dan dengan mengadopsi teknologi terbaru ini, kami akan dapat melayani klien kami dengan lebih baik lagi.”

Sebagai bank yang telah beroperasi selama lebih dari 150 tahun di negara-negara ASEAN, Standard Chartered terus mendorong inovasi dalam teknologi perbankan dan digitalisasi dengan mengembangkan aplikasi berbasis Distributed Ledger Technology dalam memberikan layanan pembayaran internasional yang real-time dan transparan. Layanan inovatif ini ditawarkan untuk para pelaku perbankan dan klien korporasi untuk pembayaran lintas negara / global.

Selain itu, Standard Chartered juga terus berperan terdepan pada pengembangan dan penerapan inisiatif pembayaran global SWIFT (gpi). Perkembangan ini menandai peranan proaktif Bank dalam memperkuat hubungan ekonomi di negara-negara ASEAN serta mendorong pertumbuhan ekonomi bagi kawasan.

Sebagai bank yang telah beroperasi selama lebih dari 150 tahun di negara-negara ASEAN, Standard Chartered terus mendorong inovasi dalam teknologi perbankan dan digitalisasi dengan mengembangkan aplikasi berbasis Distributed Ledger Technology dalam memberikan layanan pembayaran internasional yang real-time dan transparan.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sebagai early adopter, Standard Chartered bersama Infocomm Development Authority of Singapore (IDA) telah berhasil menyelesaikan pembuktian konsep (proof of concept/PoV) dalam menerapkan Distributed Ledger Technology untuk pertama kalinya di dunia guna meningkatkan keamanan seluruh faktur keuangan perdagangan (trade financing).

Standard Chartered Bank melakukan berbagai pendekatan untuk pemanfaatan Distributed Ledger Technology yang lebih luas:

 

  • TradeSafe

 

Pengembangan layanan terbaru bernama TradeSafe, sebuah solusi trade finance yang dimulai dengan melihat bagaimana mengurangi risiko duplikasi faktur dan memastikan keabsahan dokumen transaksi perdagangan. Meskipun bank secara tradisional menggunakan dokumen kertas untuk memverifikasi perdagangan asli sebelum memberikan pembiayaan, prosesnya tidak pernah sepenuhnya menghilangkan risiko pembiayaan ganda atau membayar faktur palsu.

IKLAN INFOBRAND.ID

 

  • Peran aktif dalam Kelompok Kerja Blockchain Trade Finance

 

Standard Chartered tergabung dalam Blockchain Trade Finance Working Grup (Kelompok Kerja Keuangan Perdagangan Blockchain) di Hong Kong, di mana Standard Chartered Bank adalah salah satu bank utama di bawah Kantor Fasilitasi FinTech Otoritas Keuangan Hong Kong (Hong Kong Monetary Authority’s FinTech Facilitation  Office). Standard Chartered Bank berkolaborasi dengan empat bank lain dan Deloitte Touche Tohmatsu untuk mendemonstrasikan aplikasi Distributed Ledger Technology.

 

  • SWIFT gpi

 

IKLAN INFOBRAND.ID

Standard Chartered Bank juga terlibat dalam inisiatif Inisiatif Pembayaran Global (GPI) SWIFT yang berkaitan dengan Distributed Ledger Technology dengan berpartisipasi dalam proyek proof-of-concept, untuk meningkatkan pengalaman perbankan para nasabah korporasi terkait pembayaran.

Keutamaan SWIFT gpi:

  • Penggunaan dana yang cepat dan pada hari yang sama.
  • Transparansi penuh pada biaya dan kurs valuta asing (FX) diterapkan di seluruh rantai pembayaran.
  • Keterlacakan pembayaran secara menyeluruh (end-to-end).
  • Informasi pembayaran secara real-time dan menyajikan informasi mendetail.

 

 

Sejak Desember 2017, Standard Chartered telah mengembangkan SWIFT gpi dalam

Dolar AS (USD) untuk memperluas layanan kepada klien yang melakukan pembayaran lintas-negara dalam mata uang USD. Dengan SWIFT gpi, klien dapat mempercepat proses pembayaran, mendorong terciptanya transparansi dan pengecekan real-time dalam pengiriman uang lintas-negara (cross border payment); yang dalam waktu dekat akan menjadi standar baru dalam pengiriman uang.

 

Rolly A. Lahagu, Head of Cash Management and Banks, Standard Chartered Bank Indonesia, menambahkan, “Secara signifikan, SWIFT gpi meningkatkan proposisi nilai tambah bagi klien kami untuk kegiatan pembayaran, dengan meningkatnya metode penelusuran, transparansi, dan kecepatan. Sebagai satu-satunya bank dengan peranan aktif dalam trade finance, kami mengadopsi inovasi ini untuk dapat dikembangkan dan dimanfaatkan bersama para pelaku industri agar dapat menjadi standar baru dalam pembayaran global.”

Berbagai inisiatif ini menjadi pembahasan Standard Chartered Bank kepada pelaku industri – lembaga keuangan dan kalangan korporasi pada forum Standard Chartered ASEAN Banker’s Conference bertema “Embracing Technology, Enhancing Partnership”, yang dihadiri oleh sekitar 75 partisipan dari 42 perbankan koresponden dari seluruh negara ASEAN di Fairmont Hotel, Jakarta.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Inovasi Pencucian, Primadona Giant Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024

Inovasi Pencucian, Primadona Giant Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Ketika waktu dan efisiensi menjadi kunci, tak ada lagi peralatan rumah tangga yang mewakili esensi ini selain mesin cuci. Mesi...


Kinerja Avrist Assurance 2023 Ditopang Enam Produk Utama

Kinerja Avrist Assurance 2023 Ditopang Enam Produk Utama
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Avrist Assurance berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp144,5 miliar tahun lalu. Dikatakan Direktur Bisnis PT Avrist Ass...


Devoteam G Cloud Indonesia Optimis Produk Google Cloud Ubah Bisnis Jadi Cemerlang

Devoteam G Cloud Indonesia Optimis Produk Google Cloud Ubah Bisnis Jadi Cemerlang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan konsultan teknologi informasi, Devoteam G Cloud Indonesia meyakini ke depan, produk Google Cloud, termasuk artifici...


Wings Food Gelar Halal Bihalal bersama Anak Yatim di Pesantren As-Syafi’iyah

Wings Food Gelar Halal Bihalal bersama Anak Yatim di Pesantren As-Syafi’iyah
INFOBRAND.ID - Sebagai bagian dari komitmennya untuk berbagi kebaikan dan memperkuat ikatan sosial di masyarakat, WINGS Food telah mengadakan serangka...